Kecamatan Jatisari Gelar Musrenbang Tahun Anggaran 2025 Kedepankan Skala Prioritas Pembangunan

by -220 views

Karawang-Camat Jatisari Putri Warakanti,S.STP,MP d membuka secara resmi Musrenbang Tahun 2025 dengan Tema : Tata Kelola Pemerintahan Yang Bersih dan infrastruktur yang Berkualitas serta Berkelanjutan,” di Aula Kantor Camat Jatisari Selasa (6/2/2024) yang dihadiri unsur Muspika kecamatan Jatisari, dan para kepala desa Se-Kecamatan Jatisari dan Tim Monitoring Kabupaten Karawang.

Camat Jatisari dalam sambutannya menyampaikan bahwa Masyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) sebagai dokumen perencanaan pembangunan di Tahun 2025 . Dokumen tersebut untuk diusulkan di tingkat kabupaten Karawang melalui OPD yang berkaitan berdasarkan usulan dari tiap desa di Kecamatan Jatisari.

“Semua usulan dari tiap desa se Kecamatan Jatisari akan diusulkan ke OPD Pemkab Karawang,semoga usulan tersebut dapat di akomodir oleh Pemkab Karawang sesuai dengan skala prioritas,”ungkapnya.

Dikatakan Camat Jatisari, skala prioritas percepatan pembangunan infrastruktur di Kecamatan Jatisari Kabupaten Karawang menjadi fokus utama di Musrenbang Kecamatan Jatisari Kabupaten Karawang Tahun Anggaran (TA) 2025.

“Skala prioritas menjadi fokus Musrenbang sehingga pembangunan berkelanjutan dapat di laksanakan sesuai yang diharapkan sesuai rencana,”katanya (Red).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *